
Lama Penyambungan Pipa PPR bisa jadi kunci sukses proses berjalan dengan baik atau tidak, berikut estimasi dan waktu proses ideal untuk hasil penyambungan sempurna.
Sebagai produk pipa thermoplastik yang disambung dengan cara welded, atau persenyawaan sempurna dengan metode pemanasan, lama waktu dalam proses ini memegang peranan penting. Karena proses yang terlalu singkat atau terlalu lama, akan menyebabkan bagian sambungan tidak tersambung dengan baik.
Proses penyambungan pipa PPR biasanya membutuhkan suhu ideal hingga 220 derajat celcius. Suhu ini dianggap ideal dan dapat melelehkan ujung sambungan pipa yang akan dipasan dengan aksesoris pipa sesuai kebutuhan.
Meski membutuhkan suhu yang sama untuk semua ukuran diameter pipa, namun perbedaan diameter membuat lama penyambungan pipa PPR kerap berbeda satu dengan yang lain. Singkatnya pipa dengan diameter kecil unmumnya akan memiliki waktu penyambungan lebih pendek dibanding pipa dengan diameter besar.
Baca :
Mengenal Pipa PPR
Pipa PPR Rucika Kelen Green
Distributor Pipa PPR Rucika
Nah untuk mengetahui hal tersebut, ada baiknya kita bisa cermati table lama penyambungan pipa PPR mulai dari proses pemanasan, penyambungan hingga pendinginan ideal untuk semua diameter pipa (table diambil dari proses penyambungan produk Rucika Kelen Green).

Dalam skema table di atas menunjukkan, bahwa untuk pipa ukuran ½ inch dan ¾ inch memiliki waktu penyambungan yang sama yakni 4 detik. Sementara proses pendinginan hingga bagian sambungan dipastikan tak akan terlepas membutuhkan waktu sekitar 2 menit.
Meski demikian, kedua diameter tersebut memiliki Lama penyambungan pipa ppr untuk proses pemanasan berbeda satu dengan yang lain. Atau untuk ukuran ¾ inch memiliki waktu lebih lama 2 detik dibanding ½ inch (5 berbanding 7 detik).
Hal yang sama juga berlaku untuk beberapa diameter pipa yang lain, semakin besar diameternya akan semakin lama waktu penyambungan pipa PPR yang dibutuhkan. Dalam hal ini untuk ukuran 6” rangkaian proses bisa berjalan kurang lebih 10 menit.
Berbeda seperti pipa PVC yang disambung secara solvent cement, untuk memastikan sambungan pipa PPR terpasang dengan baik agaknya sangat sulit. Meski demikian, untuk menghindari hal buruk terjadi, memastikan proses penyambungan termasuk lama proses dijalankan dengan tepat akan dapat mengurangi risiko terjadinya hal terbut.
Bagian sambungan akan tetap awet, karena persenyawaan sempurna. Sehingga meski dilewati fluida (air) bersuhu tinggi dengan tekanan, jalur pipa PPR bisa bertahan hingga usia lama, bahkan mencapai lebih dari 50 tahun.